Jumat , 4 Oktober 2024
Home / HEADLINE NEWS / Cornelis: Tahun Depan Presiden Bisa Upacara 17 Agustus 2024 di IKN

Cornelis: Tahun Depan Presiden Bisa Upacara 17 Agustus 2024 di IKN

Anggota Komisi II DPR RI, Cornelis

 

KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) saat ini sedang fokus menyelesaikan tahapan pertama pembangunan IKN, terutama untuk persiapan upacara kenegaraan 17 Agustus 2024.

Tahapan pertama ditargetkan pada 2022-2024 adalah pembangunan infastruktur dasar, pemindahan aparatur sipil negara (ASN), serta personel Polri dan TNI, sehingga sejumlah instansi pemerintah dapat mulai melaksanakan tugasnya di IKN.

Anggota Komisi II DPR RI, Cornelis

 

Hal tersebut diungkapkan Anggota Komisi II DPR RI Cornelis usai mengunjungi lokasi IKN di Kalimantan Timur. Kunjungan kerja ke IKN dipimpin langsung oleh Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnis Tanjung, dan disambut oleh Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, Selasa (22/08/2023).

Cornelis yakin pembangunan IKN tahap pertama dapat diselesaikan tepat waktu dan sesuai rencara, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dapat menggelar upacara kenegaraan 17 Agustus 2024 di IKN.

Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI di IKN

 

“Semua pembangunan sedang berjalan. Pembangunan istana presiden, menteri serta kantor kantor sedang di bangun dan sesuai rencana presiden bisa upacara 17 Agustus 2024 di IKN,” ungkap Cornelis pada Kalimantan Today, Rabu (23/08/2023).

Selain itu Cornelis juga mengatakan bendungan raksasa proyek IKN sebagai infastruktur penyediaan kebutuhan air dan pengendalian banjir di Kawasan IKN juga dalam tahap pembangunan.

“Sedangkan untuk air minum sedang di bangun bendungan dengan luas 500 hektar dan kedalaman 30 meter di IKN,” tutupnya. (Lukas)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Survei Indo Barometer: Karolin-Erani Bakal Unggul di Pilkada Landak

  KALIMANTAN TODAY , LANDAK – Lembaga survei INDO BAROMETER memperkirakan pasangan calon Bupati dan …