Sabtu , 14 September 2024
Home / KAPUAS HULU / Dapat 131 Pembangunan BTS dari Kominfo RI Tahun 2022, Baru 31 Tower Aktif di Kapuas Hulu

Dapat 131 Pembangunan BTS dari Kominfo RI Tahun 2022, Baru 31 Tower Aktif di Kapuas Hulu

Proses pembangunan BTS di Kapuas Hulu.

KALIMANTAN TODAY, KAPUAS HULU. Ada 131 Base Transceiver Station (BTS) dan satu tower induk yang didapatkan Kabupaten Kapuas Hulu di tahun 2022 lalu dari Kominfo RI. Dari jumlah tersebut belum semuanya pembangunannya terealisasi. Pemasangan BTS ini langsung dari Badan Aksebilitas Komunikasi Telekomunikasi Informasi (BAKTI).

Satria selaku PIC Sitac Vendor PT Fiber Home yang melakukan pembangunan BTS di Kapuas Hulu menyampaikan, bahwa hingga hari ini pihaknya terus melakukan percepatan pembangunan BTS di Kapuas Hulu.

“131 yang akan dibangun di 23 kecamatan tersebut baru 61 tower yang terbangun. Sementara yang sudah aktif ada 39 tower, ” katanya, Kamis (11/01/2023)

Satria mengatakan, beberapa daerah Yang sudah selesai pembangunan BTS nya ada di Kecamatan Badau 4 desa, Boyan Tanjung 2 desa, Bunut Hulu 3 desa, Empanang 3 desa, Hulu Gurung 4 desa, Kalis 3 desa, mentebah 3 desa, Puring Kencana 3 desa, Putussibau Utara 1 desa, Seberuang 3 desa, Semitau 2 desa, Silat Hilir 1 desa dan Silat Hulu 7 desa.

Lanjut Satria, masih banyaknya BTS yang belum terbangun tersebut, pihaknya mengalami beberapa kendala diantaranya banjir dan sukitnya akses menuju lokasi pembangunan tower tersebut.

“Sebenarnya target penyelesaian pembangunan tower tersebut tahun kemarin, namun karena kondisi alam yang tidak memungkinkan membuat pekerjaan pun tertunda. “Kita juga sudah minta surat keterangan dari Camat jika pekerjaan ini sulit dilakukan sehingga dibutuhkan tambahan waktu untuk menyelesaikannya, ” ucapnya.

Namun kata Satria, pada tahun ini sisa tower yang belum dibangun akan terus mereka genjot penyelesaian nya sehingga masyarakat bisa merasakan jaringan telekomunikasi.

“Karena dalam membangun BTS ini kami melibatan beberapa mitra seperti PT GCI, PT SKI, PT MED, PT KMP, ” ujarnya.

Sambung Satria, berharap kepada desa yang sudah mendapatkan BTS dapat memanfaatkan jaringan tersebut, sehingga bisa mempermudah kerja pemerintah desa. “Kita berharap dengan tower yang sudah dibangun agar masyarakat dapat menjaganya, ” pungkasnya. (Dul)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Meski Miliki 7 Agen dan 355 Pangkalan, Kebutuhan Ideal LPG 3 Kg di Sanggau Belum Terpenuhi

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Penjabat (Pj) Bupati Sanggau, Suherman membeberkan sejumlah persoalan menyangkut distribusi LPG 3 …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *