DELI SERDANG – Ketua Umum terpilih Partai Demokrat versi kongres luar biasa (KLB) Deli Serdang, Moeldoko langsung memasang target membawa partai berlambang bintang mercy ini kembali meraih kejayaan seperti di Pemilu tahun 2004 dan 2009. Hal tersebut dikatakan Moeldoko saat pidato politik perdana di depan seluruh peserta kongres.
“Saya mengajak seluruh kader Demokrat dari Sabang sampai Merauke. Lalu, dari Miangas sampai Pulau Rote untuk sama-sama berjuang dan meraih kejayaan. Tidak ada yang tertinggal dan semuanya bersatu padu. Kita ajak semua karena ini rumah kita bersama,” kata Moeldoko, Jumat (5/3) malam.
Menurutnya, pengalaman yang dimiliki seluruh kader bisa membawa Partai Demokrat kembali meraih kesuksesan di kancah politik Indonesia.
“Pak Marzuki Alie punya pengalaman politik luar biasa. Saya memiliki pengalaman di militer dan pemerintahan. Para pendiri dan senior memiliki filosofi dan kebijakan yang tinggi. Dewan pimpinan daerah (DPD), dewan pimpinan cabang (DPC), dan organisasi sayap punya kekuatan yang gelora. Jika ini bisa disatukan maka akan menggemparkan Indonesia,” ucap Moeldoko.
Kepala Staf Kepresidenan itu sebelumnya tiba di lokasi KLB Deli Serdang, pada Jumat (5/3) sekitar pukul 21.40 WIB. Kehadiran Moeldoko langsung disambut sorak gembira dari para peserta KLB.
Sementara Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, Marzuki Alie mengatakan dengan kebersamaan pengurus DPD yang baru akan menghasilkan semangat juang untuk memenangkan Partai Demokrat di Pemilu 2024.
“Sudah nyaman dengan pekerjaan saya ketika tidak lagi mengurus Partai Demokrat. Tetapi ini jalan untuk ikut membesarkan Partai Demokrat. Sehingga kebersamaan ini menjadi jalan meraih kemenangan pada Pemilu 2024,” kata Marzuki. (Sumber: merdeka.com)