Sabtu , 20 April 2024
Home / NASIONAL / Cornelis Prihatin Rendahnya Nilai Wawasan Kebangsaan CPNS

Cornelis Prihatin Rendahnya Nilai Wawasan Kebangsaan CPNS

Komisi II DPR RI melakukan kunjungan kerja di Makasar
Komisi II DPR RI melakukan kunjungan kerja di Makasar

 

KALIMANTAN TODAY, JAKARTA – Komisi II DPR RI melakukan kunjungan kerja untuk melihat langsung proses rekrutmen CPNS di Kantor Regional IV Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis (30/1/2020).

Komisi II DPR RI melakukan kunjungan kerja
Komisi II DPR RI melakukan kunjungan kerja di Makasar

Dalam kunjungan kerja ke Makassar yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia Tandjung ini Komisi II DPR menyoroti rendahnya nilai Test Wawasan Kebangsaan. Ini terungkap dalam dialog dengan jajaran BKN Sulsel terkait hasil proses rekrutmen CPNS  tahun-tahun sebelumnya.

 

“Test test yang terdahulu, nilai yang paling rendah itu nilai wawasan kebangsaan. Ini menjadi tolak ukur agar kedepan perlu ditanamkan kembali masalah-masalah wawasan kebangsaan,” ujar Drs.Cornelis MH, anggota Komisi II dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan kepada KalimantanToday, Jumat (31/01/2020).

 

Di luar itu, politikus asal Kalimantan Barat, ini mewanti-wanti agar CPNS tidak tergiur janji-janji dari pihak tertentu yang akan memberikan bantuan untuk meluluskan dengan sejumlah imbalan tertentu.

 

“Kepada peserta tes jangan percaya kalau ada orang yang bisa meluluskan dengan meminta-minta uang, jangan. Pokoknya fokus belajar, fokus tes dan percaya diri. Tidak bisa bantu-bantu meluluskan itu, semuanya sudah terprogram,” tegasnya.

 

Secara keseluruhan, kunjungan kerja yang dihadiri juga oleh  Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI Bima Haria Wibisana dan Deputi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi  ini  Cornelis melihat, kesiapan test CPNS kali ini sudah sangat siap.

 

“Kita lihat pemerintah sudah sangat siap, mulai dari tempat hingga layanan internetnya,” pungkasnya. (lukas)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Karolin Dan Keluarga Laksanakan Misa Malam Paskah di Ngabang

  KALIMANTAN TODAY, LANDAK – Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa dan keluarga melaksanakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *