
KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H., menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kompetisi sepak bola Liga 4 di Kalimantan Barat. Hal tersebut disampaikannya usai membuka secara resmi Liga 4 Piala Gubernur Zona Kalbar Tahun 2026 sekaligus memeriahkan pertandingan persahabatan antara PS ASN Provinsi Kalbar melawan Pengurus PSSI Kalbar di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman (SSA), Kota Pontianak, Sabtu (24/1/2026).
Gubernur Ria Norsan menegaskan bahwa meskipun Liga 4 merupakan program nasional, ia mendorong agar pelaksanaannya di daerah menggunakan nama Piala Gubernur sebagai bentuk tanggung jawab dan dukungan nyata Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat bersama PSSI dalam memajukan sepak bola daerah.
Selain menjadi ajang kualifikasi untuk mewakili Kalimantan Barat di tingkat nasional, kompetisi ini juga difokuskan pada pencarian bibit-bibit pemain muda potensial.
“Kita cari bibit-bibit pemain sepak bola anak-anak kita. Nanti kita lihat dan kita nilai siapa yang bisa kita latih ke depan agar terbentuk klub yang tangguh,” ujar Gubernur.
Gubernur berharap Kalimantan Barat dapat kembali memiliki klub sepak bola yang disegani oleh provinsi lain, seperti pada masa kejayaan Persipon, Persiswah, dan Gabsis.
Menanggapi minimnya dukungan dan sarana prasarana olahraga, Gubernur Ria Norsan mengungkapkan rencana pembangunan stadion baru berstandar nasional. Pemerintah Kabupaten Kubu Raya disebut telah menyiapkan lahan seluas 20 hektare untuk proyek tersebut.
“Besok akan kita tinjau. Kalau tanahnya memungkinkan, tidak terlalu gambut, dan tanahnya keras, kita akan bangun lapangan yang legal dengan sarana lengkap,” jelasnya.
Stadion tersebut dirancang dapat digunakan siang dan malam serta terintegrasi dengan fasilitas olahraga lainnya, termasuk lintasan motocross.
Selain pembangunan stadion baru, Pemprov Kalbar juga berkomitmen untuk tetap memanfaatkan dan memperbaiki fasilitas olahraga yang sudah ada. Stadion lama akan tetap digunakan dan masuk dalam agenda perbaikan, termasuk renovasi area jogging track.
Dengan pembangunan fasilitas baru dan peningkatan sarana lama, diharapkan ekosistem sepak bola di Kalimantan Barat dapat kembali bangkit dan melahirkan atlet-atlet berprestasi hingga ke level tertinggi.
Sebagai informasi, Liga 4 Kalbar Tahun 2026 diikuti oleh 16 tim yang terbagi dalam 4 grup. Kickoff dimulai pada 24 Januari 2026 dengan venue pertandingan di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) dan Lapangan Kodam XII/Tanjungpura.
Berdasarkan hasil drawing, pembagian grup sebagai berikut:
Grup A: MIRS 7 Singkawang, Persipon Pontianak, Persibeng Bengkayang, Persiwah Mempawah.
Grup B: Gabsis Sambas, SKY FC, SSS Sanggau, Persita Sintang.
Grup C: PS Gelora Sintang, Kalbar United, PS Sanggau, Persikat Ketapang.
Grup D: Persimel Melawi, Pulau Indah FC, Delta Khatulistiwa, PS Kubu Raya. (*/rfa/ica)
Kalimantan Today Tajam | Terpecaya