Selasa , 30 April 2024
Home / KAPUAS HULU / Bupati Kapuas Hulu Lepas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Bupati Kapuas Hulu Lepas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan

 

KALIMANTAN, KAPUAS HULU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu bekerjasama dengan PT. Pos Indonesia Kantor Cabang Sintang, mendistribusikan logistik Pemilu 2024 ke beberapa Kecamatan di wilayah Kapuas Hulu, Kamis (08/02/2024

Pendistribusian logistik pemilu perdana itu dilepas oleh Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, di halaman seputaran gudang logistik Pemilu, Jalan Lintas Selatan, Kelurahan Kedamin Hilir, Kecamatan Putussibau Selatan.

Pada kesempatan itu, Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meminta kepada aparat keamanan yang mengawal pendistribusian logistik pemilu tersebut agar benar-benar memastikan keamanan logistik sampai ke tujuan hingga ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Saya minta harus benar-benar dipastikan agar logistik pemilu ini dalam keadaan aman sampai ke TPS terutama untuk daerah terpencil, kawasan danau dan perbatasan,” katanya.

Menurutnya, kondisi dan letak geografis Kabupaten Kapuas Hulu berbeda dengan daerah lainnya, di mana Kabupaten Kapuas Hulu memiliki wilayah yang cukup luas sehingga memakan waktu. Selain itu, medannya juga cukup sulit dijangkau terutama di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan yakni di hulu Sungai Kapuas.

“Wilayah yang sangat jauh itu di Hulu Kapuas, di sana butuh waktu berhari-hari menggunakan jalur air, bahkan ada satu TPS di Dusun Belatung harus ditempuh dengan berjalan kaki selama dua hari,” ujarnya.

Ia berharap kepada semua pihak, untuk terus meningkatkan kerja sama dan bersinergi dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilu serentak pada 14 Februari 2024 mendatang.

“Semoga pendistribusian logistik ini jangan sampai ada hambatan agar logistik bisa tiba di TPS tepat waktu dan bisa digunakan saat hari pencoblosan di TPS nanti,” harapnya.

Sementara itu, KPU Kabupaten Kapuas Hulu, M. Yusuf, menyatakan bahwa pendistribusian logistik pemilu dilaksanakan selama empat hari, dengan memprioritaskan daerah yang jauh terpencil dan sulit dijangkau terlebih dahulu, di mana pada hari pertama ini, pendistribusian dilakukan untuk tiga Kecamatan yakni Kecamatan Putussibau Selatan, Silat Hulu dan Silat Hilir.

“Untuk hari kedua (besok), pendistribusian logistik pemilu dilakukan untuk enam kecamatan yakni Kecamatan Kalis, Semitau, Suhaid, Seberuang, Jongkong dan Selimbau,” terangnya.

Adapun pendistribusian di hari ketiga yakni pada Sabtu, dilakukan untuk Kecamatan Puring Kencang, Empanang, Badau, Batang Lupar, Embaloh Hulu, Embaloh Hilir dan Bunut Hilir, di mana untuk Kecamatan Embaloh Hilir dan Bunut Hilir pendistribusian menggunakan kapal motor karena jalur air, termasuk ke Desa-desa yang berada di danau dan pesisir sungai Kapuas.

“Pada hari keempat, pendistribusian ke Kecamatan Putussibau Utara, Bika, Mentebah, Bunut Hulu, Boyan Tanjung, Pengkadan dan Kecamatan Hulu Gurung,” ungkap M. Yusuf. (Noto)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Terima Penghargaan, Pj Bupati Sanggau: Motivasi Memberikan Pelayanan Terbaik

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pemerintah Kabupaten Sanggau kembali meraih prestasi. Kali ini dalam pembmangunan terbaik tingkat …