Jumat , 6 Desember 2024
Home / HUKUM / Ini Sosok KM, Tersangka Ketiga Kasus Pembunuhan Brigadir J

Ini Sosok KM, Tersangka Ketiga Kasus Pembunuhan Brigadir J

Sosok Kuwat Maruf alias KM tersangka Kasus Pembunuhan Brigadir J. Ternyata Sopir Putri Sambo. FOTO: wartakotalive/Alfian

 

KALIMANTAN TODAY – Sejauh ini Tim Khusus (Timsus) Polri telah menetapkan empat tersangka dalam kasus kematian Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J. Di mana, teranyar selain Bharada E alias Richard Eliezer, dan Brigadir Ricky Rizal (RR), Irjen Ferdy Sambo, ada pula tersangka seorang berinisial KM.

Belakangan diketahui jika sosok KM adalah sopir dari Istri Irjen Pol Ferdy Sambo bernama Kuwat Maruf. Dia menjadi tersangka lantaran, diduga turut membantu dan menyaksikan penembakan Brigadir K.

“KM membantu dan menyaksikan penembakan korban,” kata Kabareskrim Komjen Agus Andrianto saat jumpa pers, Selasa (9/11).

Sosok tersebut, Kuwat ternyata sempat muncul ke publik saat memenuhi panggilan pemeriksaan oleh Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), pada Senin (1/8). Ketika memenuhi panggilan pemeriksaan bersama tiga asisten rumah tangga (art) keluarga Ferdy Sambo, dan satu ajudan Brigadir D alias Deden.

Penampakan Kuwat kala itu pun, telah dikonfirmasi dari sumber pihak yang melangsungkan pengusutan terhadap kasus ini. Sosoknya telah dikonfirmasi, hadir ketika pemeriksaan dengan kemeja abu-abu panjang, dan celana panjang.

Kuwat memiliki perawakan berambut pendek tipis, dengan badan yang gempal berisi. Tidak jelas bentuk wajah darinya, karena saat datang mengenakan masker berwarna hitam dan tidak ada sepatah katapun merespon pertanyaan dari awak media.

Sebelumnya, Kuwat bersama Brigadir R, dan Mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo ditetapkan menjadi tersangka kematian Brigadir J di rumah dinasnya di Duren Tiga, Jakarta Selatan dengan pasal pembunuhan berencana.

Sumber: merdeka.com

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Baru Tiga dari 19 Puskesmas se-Kabupaten Sanggau yang Penuhi Standar Ketenagaan Minimal 

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Upaya pemenuhan layanan kesehatan di Kabupaten Sanggau tak lepas dari ketersediaan tenaga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *